Pagi ini bertepatan hari Jum'at Pahing tanggal 2 Agustus 2019 merupakan awal bulan Dzulhijjah tanggal 2. Sebentar lagi umat islam seluruh penjuru dunia akan merayakan hari raya, yaitu hari raya Idul Adha ( Idul Qurban ) dan sering kali disebut bulan haji. Sebelum memasuki hari raya, umat islam biasanya disunnahkan untuk berpuasa Tarwiyah dan Aropah. Puasa Tarwiyah dilaksanakan pada hari Tarwiyah yakni pada tanggal 8 Dzulhijjah dan puasa Arafah dilaksanakan pada tanggal 9 Dzulhijjah. Suatu peristiwa yang tak kalah pentingnya pada tanggal itu, saudara kita yang menjalankan ibadah haji akan melaksanakan inti ibadah haji . Namun sebelum tanggal 8 Dzulhijjah, calon jamaah haji mulai berbondong-bondong untuk melaksanakan Tawaf Haji di Masjid Al Haram, Makkah. Calon jamaah haji memakai pakaian Ihram (dua lembar kain tanpa jahitan sebagai pakaian haji), sesuai miqatnya. Kemudian berniat haji, dan membaca bacaan Talbiyah, Labbaikallahumma labbaik, labbaika laa syarika laka labbaik....