Oleh : Imam Agus Taufiq Alhamdulillah dengan penuh rasa sukur, tak terasa sudah memasuki hari ke 15 bulan Sawal. Di mana kita tahu, bahwa moment bulan Sawal adalah bulan merayakan atau kemenangan umat Islam setelah satu bulan penuh melaksanakan kewajiban puasa Ramadhan. Puasa Ramadhan merupakan rangkaian rukun Islam yang harus dijalani bahkan keharusan yang tak boleh terwakili. Bulan puasa yang kita jalani merupakan madrasah Ramadhaniah atau biasa disebut kawah candradimuka yang endingnya menjadikan manusia pilihan atau derajat muttaqin. Dalam prakteknya, puasa yang kita jalankan itu merupakan menahan lapar dan dahaga dari segala hal yang membatalkannya mulai terbitnya fajar sampai tenggelamnya matahari atau tiba waktu berbuka. Selain melakasanakan ibadah puasa, tentunya moment madrasah Ramadhaniah ini juga sebagai ajang peningkatan ibadah wajib dan sunnah. Ibadah wajib semisal peningkatan salat lima waktu dengan berjamaah, ibadah sunnah semisal menjalankan salat Taraw...